Kamis, 07 Juni 2018

YG Entertainment Family

Hasil gambar untuk yg entertainment

YG Entertainment (HangulYG 엔터테인먼트) adalah perusahaan hiburan asal Korea Selatan yang didirikan pada tahun 1996 di SeoulKorea Selatan. "YG" merupakan singkatan dari Yang‑gun (양군) yang diambil dari nama panggilan sang pendiri sekaligus direktur eksekutif, Yang Hyun-suk.Perusahaan ini beroperasi sebagai label rekaman, agen pencari bakat, perusahaan produksi musik dan konser, manajemen acara dan penerbit musik. Selain itu, perusahaan ini juga mengoperasikan sejumlah perusahaan anak, termasuk lini pakaian, manajemen golf dan merek kosmetik. YG Entertainment adalah salah satu dari tiga label rekaman terkemuka di industri K-pop[bersama dengan S.M. Entertainment dan JYP Entertainment.

Setelah menaungi grup hip-hop 1TYM, kini YG Entertainment merupakan rumah bagi sejumlah penyanyi K-pop ternama yang telah berhasil menarik perhatian internasional, seperti PsyBig Bang dan 2NE1, serta aktor dan aktris seperti Kang Dong-wonChoi Ji-wooCha Seung-won dan Lee Jong-suk. Dalam hal kontribusi penghasilan perusahaan, Big Bang adalah penyumbang pendapatan terbesar dengan penjualan album Made sebanyak 4,2 juta kopi di Tiongkok dan lebih dari 13,3 juta kopi di seluruh Asia. Seluruh konten resmi yang dirilis oleh YG dan artisnya telah disaksikan lebih dari 7 miliar tampilan di YouTube.

Menyusul kesuksesan Seven, YG Entertainment memusatkan perhatiannya untuk membentuk grup idola pertama mereka, Big Bang pada tahun 2006. Meskipun awalnya tidak menerima banyak perhatian dari masyarakat, dobrakan mereka pada tahun-tahun berikutnya dan popularitas grup yang konsisten telah menjadikan mereka sebagai salah satu boy band terbesar dan tersukses di dunia saat ini.Debut mereka kemudian disusul oleh grup wanita 2NE1 pada tahun 2009. Sama seperti Seven, kedua grup tersebut juga berhasil meraih kesuksesan di Jepang.

Pada tahun 2010, YG Entertainment menempati gedung perusahaan yang baru, sementara kantor pusat yang lama dijadikan fasilitas pelatihan.Pada tahun yang sama, perusahaan tidak berhasil melewati proses penyaringan awal untuk terdaftar di bursa saham, hal ini diduga karena perusahaan hanya memiliki sedikit grup musik yang aktif dan arus kas yang tidak stabil, meskipun adanya peningkatan pendapatan pada tahun 2009.Pada akhir tahun, penyanyi Psy bergabung bersama YG Entertainment.

Tahun 2012 membawa YG mendapatkan pengakuan di kancah musik internasional saat "Gangnam Style" milik Psy menjadi viral dan memperoleh popularitas di seluruh dunia. Pada 14 Agustus, "Gangnam Style" berada di peringkat pertama tangga bulanan 'Most Viewed Videos' di YouTube[ dan pada 21 Agustus, "Gangnam Style" secara resmi menduduki urutan pertama iTunes Music Video Chart. Ini merupakan pencapaian pertama yang berhasil diraih oleh seorang artis Korea Selatan. Pada 24 November, "Gangnam Style" menjadi video yang paling banyak ditonton dalam sejarah YouTube.Lagu ini digadang sebagai alasan utama meningkatnya harga saham YG Entertainment hingga lebih dari 60 persen.

Pada tahun 2015, YG Entertainment menginvestasikan hampir 100 milyar won (sekitar Rp 1,1 triliun) di Gyeonggi-do untuk membangun sebuah kawasan yang akan menjadi pusat K-Pop sebagai tempat untuk menikmati musik populer Asia yang di dalamnya berisi hotel, studio, pusat perbelanjaan fesyen dan kecantikan, serta pusat rekreasi. Rencananya, pembangunan tersebut akan rampung pada tahun 2018.Perusahaan lalu menginvestasikan uang senilai 16 miliar won (sekitar Rp 186 miliar) di bidang properti dengan pembelian real estate untuk tujuan memperluas kantor pusat. Selanjutnya, perusahaan mendirikan dua sub-label; sub-label pertama dipimpin oleh Tablo dan yang kedua dipimpin oleh produser YG, Teddy Park dari 1TYM dan Kush dari Stony Skunk.[Selain itu, para anggota tim yang kalah dari acara realitas WIN: Who is Next berkumpul kembali dan debut sebagai iKON dengan tambahan anggota baru.